PTA Gorontalo Ikuti Rapat Virtual Terkait Efisiensi Lembaga Peradilan
PTA Gorontalo Ikuti Rapat Virtual Terkait Efisiensi Lembaga Peradilan
Gorontalo, 13 Februari 2025 – Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung menggelar rapat melalui video conference guna membahas tindak lanjut pelaksanaan Instruksi Presiden No. 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD TA 2025. Rapat ini dibuka dan dipimpin oleh Kepala Biro Perencanaan Mahkamah Agung RI, Sahwan, S.H., M.H. Rapat diikuti secara virtual oleh Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Gorontalo, Fahrurosyid, S.H., M.H., serta Sekretaris Pengadilan Agama Gorontalo, Limboto, dan Suwawa di ruang Command Center PTA Gorontalo.
![]() |
![]() |
Rapat ini bersifat pengumuman tanpa sesi diskusi atau tanya jawab. Beberapa langkah efisiensi yang disampaikan dalam rapat meliputi pengurangan kegiatan seperti rapat di luar kantor seperti seminar dan acara seremonial, pengurangan belanja alat tulis kantor, serta pengurangan percetakan dan pengadaan souvenir. Diharapkan kebijakan ini dapat diterapkan secara efektif di lingkungan Mahkamah Agung guna meningkatkan efisiensi dan optimalisasi sumber daya. PTA Gorontalo berkomitmen untuk mendukung kebijakan efisiensi ini dan akan menyesuaikan langkah-langkah operasional di tingkat satuan kerja demi meningkatkan kualitas pelayanan dan efektivitas kelembagaan.
(dky)