Kamis (16/01): PA Gorontalo Berpartisipasi dalam Kegiatan Konsolidasi Laporan Keuangan Semester II Tahun 2024 DIPA 005.04, Serta Sebagai Bahan untuk Penyusunan Laporan Keuangan Tahun 2024
Kamis (16/01): PA Gorontalo Berpartisipasi dalam Kegiatan Konsolidasi Laporan Keuangan Semester II Tahun 2024 DIPA 005.04, Serta Sebagai Bahan untuk Penyusunan Laporan Keuangan Tahun 2024
Gorontalo (16/01)– Bertepatan di Ruang Aula Pengadilan Tinggi Agama Gorontalo berdasarkan surat undangan nomor 61 /SEK.PTA.W26-A/KU2.1/1/2025 Pengadilan Tinggi Agama Gorontalo, Pengadilan Agama Gorontalo menugaskan tiga orang operator satuan kerja untuk mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan ini rencana berlangsung hingga Jumat, 17 Januari 2025, dengan pokok bahasan Konsolidasi Laporan Keuangan Semester II Tahun 2024 DIPA 005.04, serta sebagai bahan untuk penyusunan Laporan Keuangan Tahun 2024.
Operator yang ditugaskan meliputi:
1. Operator Persediaan/Operator Aset Tetap
2. Operator Akuntansi dan Pelaporan (GLP)
3. Bendahara Penerimaan
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk komitmen dalam mendukung Reformasi Birokrasi dan peningkatan kualitas laporan keuangan di lingkungan Mahkamah Agung RI. Pengelolaan laporan keuangan yang baik menjadi bagian penting dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan akuntabel. Kegiatan konsolidasi ini juga menjadi forum untuk membahas temuan-temuan, kendala, dan perbaikan dalam pengelolaan anggaran pada semester sebelumnya, sekaligus menetapkan langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pelaporan keuangan pada tahun berikutnya.